dr. Richard Lee Cs Berkolaborasi Memberantas Mafia Skincare

KONTEN VIRAL – Niat bongkar bisnis skincare abal-abal, dr. Richard Lee yang juga berkolaborasi dengan dr. Oky Pratama dan Ekles beri tepis tudingan netizen yang menyebut hal tersebut untuk tujuan bisnis.

Ketiga ahli di dunia kecantikan itu menilai bahwa peredaran skincare abal-abal dan tidak punya izin edar BPOM sangat berbahaya, tentu dapat merugikan masyarakat.

Jadi, niat dr. Richard Lee, dr. Oky Pratama dan Ekles bukan semata-mata untuk mendulang keuntungan, melainkan untuk memberantas oknum-oknum atau mafia yang bermain di dunia skincare.

“Niatnya mau bisnis katanya, aku kasih tau kalian kita bertiga sudah kaya kok tenang aja,” kata dr. Richard Lee dihadapan wartawan saat menggelar pertemuan di Jakarta Barat, Jumat, 4 Oktober 2024 lalu.

dr. Richard Lee bersama rekan-rekannya itu mengklaim telah memiliki banyak klinik yang sudah tersebar di sejumlah kota besar di Indonesia.

“Klinik kita udah di mana-mana. Kalian bisa lihat di media sosial, kita bertiga sudah berkecukupan kok,” tegas dr. Richard Lee.

Ketiga ahli kecantikan itu menyebut, mereka akan berkomitmen untuk berkolaborasi agar melangkah lebih jauh untuk mencerahkan dunia skincare di Indonesia.

Selain itu, dr. Richard Lee, dr. Oky Pratama dan Ekles akan merangkul banyak pihak untuk menyukseskan niat tersebut.

Sebagaimana diketahui, tengah ramai di media sosial tentang peredaran skincare abal-abal dan tidak punya izin BPOM yang dijual secara bebas.

Hal itu membuat dr. Oky Pratama bersama dr. Richard Lee dan Ekles untuk bersatu memberantas oknum-oknum mafia nakal yang bermain di dunia skincare.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *